Pages - Menu

Pages

Minggu, 04 Desember 2011

Houw Ciang Kun (Hu Jiang Jun) 虎將君

Houw Ciang Kun (Hu Jiang Jun) atau Jendral Harimau, sering disebut
juga Houw Ciang Kong (Hu Jiang Gong), Hu Ye (Datuk Harimau) atau Di Hu
(Harimau Bumi). Gelarnya adalah Xia Tan Jiang Jun(Jendral Panggung bagian Bawah).

Merupakan harimau pengawal Hok Tek Ceng Sin, dan dianggap dapat membantu kerja Hok Tek Ceng Sin dalam mengusir roh-roh jahat serta menghindarkan rakyat dari roh malapetaka. Namun sering juga dianggap sebagai dewa pelindung anak-anak.

Binatang harimau dalam kebudayaan Tionghoa memiliki kedudukan
yang istimewa. Masyarakat sering menggunakan harimau sebagai
lambang yang membawa kebaikan. Seorang Panglima perang yang
baik dan pandai sering kali dijuluki Hu Jiang (Panglima Harimau),

seorang pendekar yang gagah disebut Hu She (Pendekar Harimau),
atau seorang anak yang berbakti dan berguna bagi orang tuanya
disebut Hu Zi (Anak Harimau).

Pemujaan kepada Houw Ciang Kun ini ditujukan terhadap harimau
yang pernah ditaklukkan oleh dewa tertentu dan menjadi jinak.
Harimau pemeliharaan dewa itu kemudian
menjadi tempat sembahyang anak
anak-anak, dengan
harapan agar kelak setelah dewasa, ia dapat menjadi orang yang kuat dan gagah seperti harimau. Sering kali pula di tempat Houw Ciang Kun dipakai untuk memohon tolak tolak-bala (Cie Swak).

Arca Houw Ciang Kun ditampilkan dalam bentuk seekor atau lebih harimau loreng yang gagah, dan sebagian orang mempercayai berwarna putih (Pek Houw/ Bai Hu)
Di klenteng Po An Thian, Houw Hu).

Ciang Kun memiliki tempat pemujaan tersendiri (di bawah Hok Tek Ceng Sin). Walaupun di klenteng Po An Thian tadinya tidak memiliki hari perayaan khusus, tetapi di sebagian klenteng, Houw Ciang Kun memiliki hari peingatan pada tanggal 16 bulan 2 Imlek.

Di negara Taiwan, arca Hauw Ciang Kun juga sering diarak/ dikirab pada acara kirab Gia Ang. Umumnya yang membawa tandu Hauw Ciang Kun adalah anak-anak kecil dan berjalan di depan barisan
sebagai pembuka jalan.

6 komentar:

  1. gan... kenapa setiap sembahyan pek ho harus menaruhkan daging di mulutnya ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Setau sy konco Hauw Ciang Kun gk butuh daging

      Hapus
    2. Kalo bole tau daging apa aja yg bole utk di sembhyang kn ke pek ho?

      Hapus
  2. gan.. mau tanya kalau mau sembayang dewa harimau mau kasih persembahan apa saja? dan cara sembayangnya gimana ya?(sembayang untuk keselamatan)

    BalasHapus